Jumat, Agustus 22, 2008

Gedong Songo Downhill and Cross Country









Disinilah surga bagi anda yang memiliki kegemaran bersepeda gunung (mountain bike), disini adrenalin anda akan diuji. Perpaduan yang mendebarkan antara memacu adrenalin dan menikmati keindahan alam, seolah menjadi sirkuit alam yang berada pada ketinggian 1200 m dpal dengan tebing yang curam diantara barisan pohon pinus yang berkabut akan menguji skill anda dalam bersepeda.
Perjalanan bisa dimulai dari Pasar Bandungan, sembari mengisi perut anda sebagai bekal perjalanan, sego pecel, pecel gendar dan tahu bacem dapat anda nikmati hanya dengan harga Rp. 2500,- sampai dengan Rp. 4000,- saja. Menu lain anda bisa menikmati bubur ndeso, yaitu bubur nasi dengan yang bisa dipilih ada sayur lodeh, duduh opor terik, sambel pecel dan serundeng dengan alas opak (sejenis kerupuk dari bahan ketela) dan daun pisang sebagai sendoknya.
Memulai perjalan anda akan melewati jalan raya pegunungan aygn berkelok dan naik turun sepanjang kurang lebih 7 km, anda bisa menikmati desa-desa dan perkampungan. Setelah itu anda akan dihadirkan pada medan offroad yang menanjak dengan jalan tanah dan batu andesit yang cenderung licin, keahlian anda dalam mengatur drealeur sepeda anda dan efektifitas tenaga akan menjadi kunci suksesnya melewati tanjakan sejauh 3 km ini, di kanan jalan offroad terdapat jurang dengan kedalaman 300m dengan kemiringan 30%, ketika cuaca berkabut anda seolah-olah bersepeda diatas awan
" your bike can fly dude.."

berada pada ketinggian 1000m dpal anda akan menemukan pohon pinus dengan kondisi jalan relatif datar, siapkan kacamata atau Google anda karena anda akan membelah ilalang yang lebat dengan panduan jalan selebar kaki anda. Kemudian rute perjalanan mulai menuruni jalan setapak sepanjang 2 km dengan samping kiri anda tebing dengan kedalaman 300 m dpal, pemandangan disini sangat bagus, udaranya sangat bersih, anda hanya akna menmukan petani yang sedang menggarap kebun mereka. Selanjutnya otot anda akan kembali diuji dengan menghajar rute offroad naik sepanjang 1 Km mencapai ketinggian 1100 m dpal menuju hutan pinus komplek candi Gedong Songo.
Memasuki kawasan wisata gedong Songo anda akan dihadapkan pada jalan semen yang menanjak sehingga memaksa anda untuk turun dari sadel dan berjalan sepanjang 300m, kemudian anda akan dihadapkan pada jalan offroad dengan batu-batu yang lepas dan bertekstur keras, sehingga kejelian anda memilih jalan akan menolong anda melewatinya, jalan ini offroad ini akna berakhir ketika anda memasuki hutan pinus dilokasi Candi ke 7, anda nisa sejenak beristirahat disini karena wilayah ini merupakan lapangan bola di ketinggian 1200m dpal.
Perjalanan selanjutnya anda akan menuruni jalan semen dengan lebar 40 cm yang licin sampai dengan pemandian air panas.
Dilokasi pemandian air panas alami ini anda bisa berendam sambil melepaskan rasa lelah setelah menempuh setengah perjalanan. FYI air panas ini merupakan sumber alami dari kawah belerang yang berjarak 50 m langsung dari sumbernya, disitu terdapat kolam untuk berendam.
Setelah rasa lelah tergantikan perjalan kembali dilanjutkan dengan mnyusuri jalan komplek Candi Gedong Songo, karena setelh lama berendam perut jadi terasa lapar...tapi jangan kuatir kita bisa menikmati mie rebus telur atau pecel gendar untuk memulihkan stamina.
Perjalanan dilanjutkan dengan kembali menyusuri hutan pinus melewati arena peluncuran Paragliding. Setelah itu kita akan disambut dengan turunan tajam dengan kemiringan 25% melewati jalan yang berkerikil lepas, kekuatan tangan andai diuji disini...setelah itu ktia akan berbelok dan menuruni lereng menuju lembah lereng yang masih alami, hati-hati menuruni jalan ini karena banyak mata air alami didekat jalan yang dibut oleh penduduk kalau tidak hati2 kita akan terperosok, dilembah ini terpaksan anda harus turun dari sadel arena endapan lumpur sedalam 50 cm tidak bisa memutar roda anda, kemudian anda akan melewati Horse Stable menuju perkampungan penduduk.
Melewati perkampungan penduduk desa sambil cross country melewati sawah merupakan pengalaman yang tidak akan anda lupakan,

4 komentar:

  1. bro, pingin nih ke bandungan, minta tolong nomor kontaknya dong bro nanti kalo temen - temen tertarik bisa maen kesana, tolong dipandu yah ;)

    BalasHapus
  2. silakan kontak saya di 085643000177 siap memandu, mau track crosscountry ato semi downhill monggo...

    BalasHapus